
Inkscape adalah sebuah software open source editor gambar vektor berlisensi GNU GPL. Tujuan utama dari Inkscape adalah menjadi perangkat grafik mutakhir yang memenuhi standar XML (Extensible Markup Language), SVG (Scalable Vektor Graphic), dan CSS (Cascading Style Sheets).
Inkscape bersifat cross-platform dan dapat dijalankan pada Mac OS X, sistem operasi berbasis Unix, dan Microsoft Windows. Inkscape bersifat multibahasa, terutama untuk antarmuka dan script rumit, sesuatu yang sering terlewatkan pada sebagian besar editor grafik vektor komersil.
Pada 2010, Inkscape dalam proses pengembangan aktif, dengan penambahan fitur dan antarmuka baru secara rutin pada setiap rilis baru.
Inkscape dirintis pada 2003 sebagai sebuah fork dari proyek Sodipodi. Sodipodi sendiri, yang dikembangkan sejak 1999, didasarkan pada Gill (Gnome Illustration Application), buah karya dari Raph Levien.
Untuk sejarah lengkapnya bisa dilihat di Wikipedia.
Hal ini berbeda dengan Corel Draw yang menerapkan basis Bitmap alias titik-titik atau pixel pada olah gambarnya. Hasilnya, ketika kita zoom in gambar olahannya, sudah barang tentu akan terlihat buram.
Jadi, jangan khawatir untuk berpindah ke Inkscape... Sebab selain kualitasnya yang TOP, Inkscape juga merupakan FREE SOFTWARE alias gratis...
Untuk download, silahkan klik di sini
Salam Inkscape!
Comments
Post a Comment